Punya anak yang hobi menunggang kuda besi namun khawatir jika menggunakan motor biasa? Coba lirik Yamaha PW50. Dengan bodi mini, roda dua ini memang ditujukan bagi anak-anak.

Sebagaimana dikutip dari Topspeed, Yamaha PW50 sengaja dibuat dengan ketinggian bodi hanya 480 mm. Setara dengan rata-rata tinggi anak pada umumnya. Si kecil pun tak khawatir motor terlalu tinggi.

Dapur pacunya pun cukup ramah, hanya berkapasitas 50 cc 2-tak. Dengan mesin ini tenaga yang dihasilkan sebesar 2,7 hp pada 5.500 rpm. Sedangkan torsi maksimumnya 2,8 ft-lb di 4.500 rpm.

Namanya juga buat anak-anak, maka Yamaha PW50 hanya sanggup dipacu hingga kecepatan 50 km/jam dengan menggunakan transmisi otomatis.

Di Amerika Serikat (AS) Yamaha PW50 dibanderol USD1.199 atau sekira Rp14 jutaan. Tertarik? Ayo buru sekarang, tapi ingat, jangan digunakan untuk kendaran sehari-hari hingga si buah hati memiliki Surat Ijin Mengemudi (SIM)


Diposting oleh My PoKRiL

Makin meningkatnya jumlah wanita karier di Indonesia, ternyata menjadi berkah bagi PT Hyundai Motor Indonesia (HMI). Mereka menjadikan wanita karir sebagai pasar yang potensial.

PT HMI akan memenuhi keinginan para wanita yang sering menggunakan mobil pribadi sebagai alat transportasi sehari-hari.

"Saat ini orang beli mobil yang bisa memenuhi kebutuhannya. Apalagi ternyata kaum wanita cukup mempengaruhi pasar mobil," ujar Presiden Direktur PT HMI Jongkie D Sugiarto, di Jakarta.

PT HMI yakin, wanita bisa dijadikan sebagai pangsa pasar baru penjualan Hyundai di Indonesia.

Sementara itu Wakil Presiden Direktur PT HMI, Erwin Djajadiputra mengatakan, wanita memiliki karakter yang unik dalam memilih mobil. Para wanita juga punya selera tersendiri dalam memilih kendaraan roda empat itu.

Karena itulah, kata Erwin, Hyundai akan memenuhi kebutuhan kaum wanita dengan menyediakan mobil sesuai selera masing-masing.

Sekadar diketahui PT HMI meluncurkan produk baru i-10 pada Maret 2009 mendatang. i-10 akan masuk untuk menggantikan Hyundai Atoz yang ingin dipotong generasi. Akankah, i-10 dijadikan Hyundai untuk menyasar segmen wanita karir? Kita tunggu saja.


Diposting oleh My PoKRiL

Pelatih Arsenal Arsene Wenger terus berburu pemain muda berbakat guna memperkuat skuadnya. Kali ini Wenger dikabarkan siap melamar bintang masa depan Inter Milan Davide Santon. Benarkah?

Sepanjang musim ini Santon memang banyak mencuri perhatian publik, kendati baru sekali bermain bersama tim senior Nerazzurri. Meski begitu, debutnya bersama Zlatan Ibrahimovic dkk pada babak perempatfinal Coppa Italia menghadapi AS Roma Januari lalu membuat banyak orang berdecak kagum.

Sebagaimana dilaporkan Daily Mirror, Rabu (11/2/2009), wing bek 18 tahun itu diprediksi banyak kalangan akan menjadi pemain hebat di masa depan, karena memiliki visi, misi dan skill yang dibutuhkan untuk menjadi pemain bintang.

Senada dengan prediksi banyak orang, Wenger juga nampaknya kepincut dengan aksi Santon. Pelatih asal Prancis tersebut bahkan kabarnya telah mengirim pemandu bakat untuk memantaunya saat Inter meladen AC Milan di derby Della Madonnina, akhir pekan ini.

Jika pemandu bakat senang dengan aksi wing bek asal Italia itu, maka Wenger dan manajemen klub dipastikan bakal langsung bergerak dan memberikan penawaran resmi kepada kubu Nerazzurri demi mendapatkan jasa the rising star.


Diposting oleh My PoKRiL

Kecaman terhadap kebijakan pemilik Chelsea Roman Abramovich memecat pelatih Luiz Felipe Scolari mulai mengalir. Orang pertama yang menilai Abramovich salah adalah gelandang emas AC Milan Ricardo Kaka.

Kaka menegaskan, Abramovich akan menyesal karena menjadikan pemecatan sebagai solusi terakhir dalam menyikapi prestasi klubnya. Dalam waktu dekat ini, kondisi lebih parah akan terjadi.

Menurut laporan dalam surat kabar Inggris The Sun, Rabu (11/2/2009), mantan pemain terbaik di dunia itu menilai pemecatan Scolari sebagai satu kesalahan besar.

Pemain yang diminati Manchester City itu yakin Scolari akan membantu The Blues meraih beberapa gelar. Namun Chelsea memilih kebijakan ekstrim dengan menghentikan kontrak kerjasama. Hal ini akan membawa kehancuran bagi Chelsea sendiri.

"Saya tidak mengerti bagaimana sebuah klub yang buruk ingin mendapatkan gelar namun mengambil keputusan yang buruk seperti ini," tanya Kaka.

"Hanya karena Chelsea mengalami beberapa hasil buruk? Abramovich telah melakukan kesalahan besar. Saya yakin, dalam beberapa minggu atau bulan, Scolari akan lebih besar dibandingkan Chelsea," pungkasnya.


Diposting oleh My PoKRiL

APAKAH Anda masih suka menghidupkan lampu hazard ketika berkendara di bawah guyuran hujan lebat? Maksudnya memang baik, tapi masalah akan muncul jika Anda melintas di persimpangan jalan.

Dengan menyalakan lampu kuning yang berkedip tersebut Anda bermaksud memberi sinyal/tanda kepada para pengendara lain agar dapat melihat atau mengetahui keberadaan mereka di jalan raya bukan?

Maksud memberi sinyal kepada pengendara lain memang baik-baik saja. Tapi masalah akan sangat terasa ketika kendaraan melintas di persimpangan. Bisa dibayangkan betapa bingungnya pengendara lain saat di persimpangan bertemu dengan kendaraan yang keempat sign di sisi kiri kanan dan depan belakang berkedip berbarengan.

Jika berkendara di bawah guyuran hujan, bukan lampu hazard yang seharusnya dinyalakan. Cukup nyalakan lampu kecil saja agar pengendara lain dapat mengetahui dan melihat keberadaan mobil kita. Atau, jika hujan memang sangat deras bisa menyalakan lampu besar atau lampu kabut.

Dilihat dari fungsinya, lampu hazard memang untuk tujuan yang lain. Lampu hazard kita nyalakan sebagai isyarat bahwa kendaraan kita dalam kondisi darurat. Tetapi bukan saat mobil melaju. Kita bisa menyalakan lampu hazard ketika mobil dalam kondisi darurat di pinggir jalan. Misalnya, saat mengalami mogok atau tengah mengganti ban.

Jadi, sudah saatnya menghilangkan kebiasaan menyalakan lampu hazard saat berkendara di hujan lebat.

Diposting oleh My PoKRiL

Duel antara Inter melawan Milan selalu diwarnai dengan tensi yang tinggi. Bahkan, laga derby Della Madonina disebut-sebut sebagai penentuan gelar juara Serie A pada musim ini.

Hal ini seperti diungkapkan bek Marco Materazzi. "Kami akan bermain layaknya sebuah partai final," ungkap bek senior Inter itu sebagaimana dikutip ANSA, Selasa (10/2/2009).

Ya, pertandingan ini memang disebut sebagai duel final Serie A pada musim ini. Pasalnya, kemenangan pada partai ini bakal menentukan siapa yang layak keluar sebagai juara pada musim ini.

Namun, saat ini posisi Inter lebih diuntungkan dibandingkan Milan. I Nerazzurri memuncaki klasemen dengan keunggulan delapan poin dari Rossoneri.

Jika ingin menghidupkan peluang juara pada musim ini, maka cara satu-satunya bagi tim besutan Carlo Ancelotti adalah dengan mengalahkan Inter pada laga ini sekaligus memangkas ketinggalan atas Inter.

Sebaliknya, bagi I Nerazzurri ini juga boleh disebut sebagai partai balas dendam. Pasalnya, pada pertemuan pertama Javier Zanetti dkk takluk 0-1 dari Milan.

Diposting oleh My PoKRiL

Setelah berulang kali muncul dalam pameran roda dua dibeberapa negara sebagai motor konsep, kini BMW mengeluarkan gambar resmi S1000RR yang akan diproduksi massal.

Motor seberat 183 kg ini menggunakan mesin berkapasitas 999cc 4 silinder segaris. Akibatnya, tenaga sebesar 175 bhp sanggup dihasilkan dalam waktu singkat.

Seluruh rangka dan beberapa material mesin menggunakan bahan alumunium. Akibatnya bobot motor bisa tereduksi.

Demi menahan laju mesin, BMW S1000RR juga sudah mengadopsi sistem Anti-lock Breaking System (ABS), yang selama ini terbukti kehandalannya saat diterapkan pada mobil.

Sayang, pihak pabrikan Jerman tersebut belum mengeluarkan cantuman harga untuk sport bike ini.

Diposting oleh My PoKRiL
Visit the Site
MARVEL and SPIDER-MAN: TM & 2007 Marvel Characters, Inc. Motion Picture © 2007 Columbia Pictures Industries, Inc. All Rights Reserved. 2007 Sony Pictures Digital Inc. All rights reserved. blogger templates